@officialJKT48 |
JKT48 resmi merilis gambar promosi single pertama mereka pasca REBOOST yaitu UZA dan Everyday Kachuusha (25/06/2018). Single ke 19 grup asal Jakarta ini berbeda dengan sebelumnya, dimana akan ada dua lagu a-side (main track) yaitu kedua lagu tersebut. Dalam gambar promosi tersebut menampilkan para anggota senbatsu masing-masing lagu dengan seifuku baru.
Perilisan gambar promosi ini dilakukan untuk menyambut penampilan perdana single ini di acara musik besok! Single UZA / Everyday Kachuusa akan resmi ditampilkan secara perdana secara langsung di beberapa akun media sosial Kompas. Facebook, Twitter @kompasmuda dan YouTube Channel Inspirasi Musik Kompas TV akan menayangkan secara gratis dan dapat disaksikan oleh seluruh masyarakat Indonesia. Jangan lewatkan rasa penasaran kalian rasa baru JKT48 setelah di REBOOST!
via Anakamirikarutenani