Konser NMB48 dalam rangka Asia Tour sukses digelar di Guangzhou dan Shanghai, Tiongkok. Acara tersebut digelar pada tanggal 5 Oktober di Beilei Theater Guangzhou dan 7 Oktober di Bandai Namco Shanghai. Konser tersebut diikuti oleh 16 anggota NMB48 antara lain Iwata Momoka, Uemura Azusa ,Ota Yuuri, Kato Yuka, Kawakami Chihiro, Kawakami Rena, Shibuya Nagisa, Jou Eriko, Jonishi Kei, Shiroma Miru, Tanigawa Airi, Naiki Kokoro, Murase Sae, Yamamoto Ayaka, Yamamoto Sayaka, dan Yoshida Akari.
Anggota AKB48 Team SH saat pergi ke konser |
Ini menjadi pertama kalinya grup NMB48 menggelar konser di Tiongkok tanpa AKB48. Konser ini menarik para anggota grup saudari terbaru AKB48 di Shanghai, AKB48 Team SH. Beberapa anggota AKB48 Team SH menonton konser NMB48 yang digelar di Shanghai. Dilihat dari beberapa foto unggahan salah satu anggota Team SH bernama Wang Yuduo terlihat mereka bersama-sama menonton konser tersebut.
Dalam unggahan foto lainnya, mereka menonton di tribun bagian atas untuk tamu undangan dan pihak penting. Namun yang disayangkan adalah tidak ada satupun anggota AKB48 Team SH yang melakukan interaksi dengan para anggota NMB48 baik pasca maupun pra konser. Padahal sebaga grup saudari tentunya mereka diperbolehkan untuk sekedar berfoto. Hal tersebut membuat penggemar 48 Group disana membandingkan pertemuan AKB48 Team SH dan SNH48 dengan NMB48. Pada salah satu acara varietas antara Jepang dan China, SNH48 dan NMB48 diundang untuk tampil dan kedua grup ini terlihat sangan akur dan manis. Bahkan Liu Jiongran 'SNH48' (dulu) sempat bermain game dengan Takei Sara NMB48. Sekedar informasi saja, meskipun telah independen SNH48 tetap dijuluki sebagai original sister group dari AKB48.
via Anakamirikarutenani